Pengertian Manajemen Berbagai Ahli
Pada dasarnya sejak manusia lahir ia sudah melakukan manajemen hidupnya. Namun secara ilmiah, manajemen mulai ada sejak era revolusi industri (abad 20) dimana negara-negara Eropa dan Amerika mengalami perubahan besar dalam hal industri sehingga lebih efektif dan efisien.
Manajemen adalah seni hidup |
1. Manajemen adalah seni dan ilmu perencanaan pengorganisasian, penyusunan pengarahan dan pengawasan daripada sumberdaya manusia untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan. (Oey Liang Lee)
2. Manajemen adalah proses perencanaan, pengorganisasian dan penggunaan sumberdaya organisasi lainnya agar mencapai tujuan organisasi yang telah ditetapkan. (James A. F. Stoner)
3. Manajemen merupakan suatu proses khas yang terdiri dari tindakan-tindakan perencanaan, pengorganisasian, penggerakan dan pengendalian yang dilakukan untuk menentukan serta mencapai sasaran yang telah ditentukan melalui pemanfaatan sumberdaya manusia dan sumberdaya lainnya. (R. Terry)
4. Manajemen adalah seni pencapaian tujuan yang dilakukan melalui usaha orang lain. (Lawrence A. Appley)
5. Manajemen adalah usaha untuk mencapai suatu tujuan tertentu melalui kegiatan orang lain. (Horold Koontz dan Cyril O'donnel)
Ada banyak lagi versi tentang pengertian manajemen yang tentunya didasarkan pada kriteria tertentu dari para ahli lain. Namun secara umum manajemen diartikan sebagai suatu proses yang terdiri dari rangkaian kegiatan seperti planning, organizing, staffing, directing dan controlling yang dilakukan oleh para anggota organisasi dengan menggunakans seluruh sumber daya dan organisasi untuk menentukan dan mencapai tujuan yang telah ditetapkan. Sumber https://geograph88.blogspot.com/
Belum ada Komentar untuk "Pengertian Manajemen Berbagai Ahli"
Posting Komentar