Qira'ah 1 (2) : Percakapan Bahasa Arab di Loket Pemesanan dan Artinya

Sahabat Kitab Silsilah Ta'lim Al Lughah Al Arabiyyah dan dimulai dari buku Al Qira'ah.

Tulisan sebelumnya berjudul Percakapan 2 Orang tentang Prosedur Perjalanan. Sudahkah Anda memahaminya dengan baik? Jika belum atau belum membacanya sama sekali, silahkan kunjungi kembali tautan tersebut.

Ikhwatal iimaan wal akhawaat...

Sajian kali ini masih dalam bentuk dialog berbahasa Arab, dan dengan tema yang masih berhubungan dengan sebelumnya. Hiwar kali ini berada di loket pemesanan tiket pesawat antara si pemesan dan petugas penjual tiketnya.
 yang semoga selalu dalam lindungan Allah  Qira'ah 1 (2) : Percakapan Bahasa Arab di Loket Pemesanan dan Artinya
Lalu bagaimana dialog mereka berdua? Langsung saja simak percakapannya di bawah ini:

HIWAR

أُرِيْدُ أَنْ أَحْجِزَ لِلرِّيَاضِ
مَحْمُودٌ
Saya ingin memesan (tiket)
untuk ke kota Riyadh.
Mahmud
هُنَاكَ رِحْلَةٌ يَوْمَ السَّبْتِ
المُوَظَّفُ
Ada penerbangan di hari Sabtu.
Petugas
جَمِيْلٌ ، اِحْجِزْ لِي مَكَانًا
مَحْمُودٌ
Bagus, tolong pesankan satu kursi
untuk saya.
Mahmud
أَبِالدَّرَجَةِ الأُوْلَى أَمِ السِّيَاحِيَّةِ ؟
المُوَظَّفُ
Untuk kelas bisnis atau ekonomi?
Petugas
بِالدَّرَجَةِ السِّيَاحِيَّةِ
مَحْمُودٌ
Kelas ekonomi saja.
Mahmud
حَسَنًا ، عَلَيْكَ أَنْ تُؤَكِّدَ الحَجْزَ
قَبْلَ السَّفَرِ بِيَوْمٍ
المُوَظَّفُ
Baik, hendaknya Anda memastikan
pesanan satu hari sebelum
keberangkatan.
Petugas
مَتَى تُقْلِعُ الطَّائِرَةُ ؟
مَحْمُودٌ
Kapan pesawat akan take off?
Mahmud
فِي العَاشِرَةِ صَبَاحًا
المُوَظَّفُ
Jam10 pagi.
Petugas
وَمَتَى أَحْضُرُ إِلَى المَطَارِ؟
مَحْمُودٌ
Dan kapan saya harus ada
di bandara?
Mahmud
قَبْلَ الإِقْلَاعِ بِسَاعَةٍ عَلَى الأَقَلِّ
المُوَظَّفُ
Minimal 1 jam sebelum take off.
Petugas
شُكْرًا
مَحْمُودٌ
Terima kasih
Mahmud
رَافَقَتْكَ السَّلَامَةُ
المُوَظَّفُ
Semoga keselamatan menemanimu.
Petugas

MUFRADAT

  • Kata-Kata Kerja (الأَفْعَالُ):

  1. (أَرَادَ ـ يُرِيْدُ) Ingin.
  2. (حَجَزَ ـ يَحْجِزُ) Memesan.
  3. (أَكَّدَ ـ يُؤَكِّدُ) Memastikan.
  4. (أَقْلَعَ ـ يُقْلِعُ) Berangkat/Take Off.
  5. (حَضَرَـ يَحْضُرُ) Hadir.
  6. (رَافَقَ ـ يُرَافِقُ) Menemani.

  • Kata-Kata Benda (الأَسْمَاءُ):

  1. (الرِّيَاضُ) Kota Riyadh.
  2. (هُنَاكَ) Di sana.
  3. (رِحْلَةٌ جـ رِحْلَاتٌ) Perjalanan.
  4. (السَّبْتُ) Sabtu.
  5. (جَمِيْلٌ / جَمِيْلَةٌ) Bagus.
  6. (مَكَانٌ جـ أَمْكِنَةٌ) Tempat.
  7. (الدَّرَجَةُ الأُوْلَى) Kelas Bisnis.
  8. (الدَّرَجَةُ السِّيَاحِيَّةُ) Kelas Ekonomi.
  9. (قَبْلَ) Sebelum.
  10. (مَتَى) Kapan.
  11. (طَائِرَةٌ جـ طَائِرَاتٌ) Pesawat.
  12. (صَبَاحٌ) Pagi.
  13. (مَطَارٌ جـ مَطَارَاتُ) Bandara.
  14. (عَلَى الأَقَلِّ) Minimal.
  15. (إِقْلَاعٌ) Keberangkatan/Take Off.
  16. (سَاعَةٌ جـ سَاعَاتٌ) Jam.
  17. (شُكْرًا) Terima kasih.
  18. (سَلَامَةٌ) Keselamatan.
Dan kembali saya ingatkan untuk menyalin ulang materi apapun yang Anda pelajari di kertas atau di buku saku Anda, dan mengulang-ulanginya secara terus menerus. Apa yang Anda sukai, tulis, dan bacalah dengan suara keras dan lantang. Lakukan itu, dan temukan hasil yang berbeda dari sebelumnya. 

Benarlah sebuah pepatah lama yang mengatakan:
ُمَنْ تَعَّوَدَ عَلَى شَيْءٍ صَارَ أَهْلَه
"Siapa yang terbiasa dengan sesuatu, ia pasti akan menjadi ahlinya."

Jadi jangan pernah menyerah! Banyak kasus orang mempelajari bahasa Arab dan hanya memiliki semangat di awal-awal saja. Semakin banyak yang dipelajari, semakin menurun motivasi dan semangatnya. Kondisi seperti inilah yang harus dihindari. OK?!

Baca juga: Qira'ah 1 (3) : Percakapan Bahasa Arab di Ruang Lobi dan Artinya.

Demikian, contoh percakapan bahasa Arab di lokasi pemesanan dan penjualan tiket pesawat. Semoga sajian di atas bisa menambah kosakata bahasa Arab Anda, dan tentunya dapat meningkatkan kemampuan Anda dalam berbahasa Arab untuk menjadi lebih baik. Kurang lebihnya mohon maaf, dan terima kasih atas kunjungannya. Wa jazaakumullahu khairan.

Sumber http://www.kamusmufradat.com/

Belum ada Komentar untuk "Qira'ah 1 (2) : Percakapan Bahasa Arab di Loket Pemesanan dan Artinya"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel