Contoh Soal Essay Pendidikan Agama Islam (PAI) Kelas XI Semester 2 K13 Beserta Jawaban Part-2

Contoh Soal Essay Pendidikan Agama Islam (PAI) Kelas XI Semester 2 K13 Beserta Jawaban Part-2 merupakan lanjutan soal essay PAI kelas 11 semester genap bagian ke-1 (soal nomor 1-15), dan bagian ke-2 berisikan materi yang sama dengan sebelumnya, dengan dimulai dari pertanyaan/soal nomor 16 berikut ini.

16. Siapakah rasul yang mempunyai mukjizat tangannya bisa mengeluarkan cahaya?
Jawaban: Nabi Musa a.s

17. Siapakah rasul yang disebut sebagai bapak para nabi?
Jawaban: Nabi Ibrahim a.s.

18. Jelaskan sifat wajib rasul fatanah beserta sifat mustahilnya!
Jawaban: Fatanah artinya cerdik cendekia. Menurut akal sehat para pimpinan umat seperti para nabi dan rasul wajib bersifat fatanah atau cerdik cendekia. Karena dengan sifatnya yang fatanah para nabi dan rasul dapat berhujah, berdialog, terutama dengan para penentangnya. Oleh karena itu, mustahil para nabi dan rasul itu bersifat “baladah” (bodoh).

19. Apa perbedaan antara rasul dan nabi?
Jawaban: pengertian rasul dan nabi berbeda, rasul adalah manusia pilihan yang diberi wahyu oleh Allah SWT untuk dirinya sendiri dan mempunyai kewajiban untuk menyampaikan kepada umatnya, sedangkan nabi adalah manusia pilihan yang diberi wahyu oleh Allah SWT untuk dirinya sendiri tetapi tidak wajib menyampaikan pada umatnya.

20. Siapakah seorang rasul yang dapat sangat kaya raya dan dapat mengerti bahasa binatang?
Jawaban: Nabi Sulaiman a.s

21. Siapakah raja yang mengaku dirinya sebagai Tuhan dan didakwahi oleh Nabi Musa dan Nabi Harun a.s.?
Jawaban: Raja Fir’aun

22. Jelaskan yang dimaksud sifat wajib rasul yang sidiq serta sifat mustahilnya!
Jawaban:Sidiq artinya benar atau jujur. Segala perbuatan dan perkataan rasul adalah benar karena mereka senantiasa dijaga oleh Allah SWT. Sebagai contoh, apa yang dikatakan Nabi Ibrahim a.s. kepada ayahandanya merupakan perkataan yang benar. Sebagaimana dijelaskan dalam Q.S. Maryam ayat 41.

23. Bagaimana sikap kita terhadap nabi dan rasul selain Nabi Muhammad saw.?
Jawaban: kita harus senantiasa beriman kepada semua nabi dan rasul yang telah diutus Allah SWT. Kita tidak boleh hanya beriman kepada nabi Muhammad saw saja.

24. Mukjizat apa yang dimiliki Nabi Muhammad saw.?
Jawaban: Al-Qur’an, dapat membelah bulan, dari sela-sela jarinya keluar air yang dapat digunakan wudhu oleh para sahabatnya.

25. Jelaskan secara singkat tentang Nabi Nuh a.s!
Jawaban: Nabi Nuh a.s. adalah nabi dan rasul yang pertama kali membawa syariat (hukum-hukum agama). Beliau adalah manusia yang paling panjang umurnya, yaitu melebihi usia manusia pada umumnya. Seperti yang disebutkan dalam surah al-Ankabut ayat 14 bahwa usia beliau mencapai 950 tahun. Akan teatpi dalam dakwahnya, sangat sedikit sekali orang yang mengikuti seruannya. Sebagian besar menolak, bahkan mengejek dan menghinanya. Bahkan anaknya sendiri membangkang dan akhirnya tenggelam dalam gelombang banjir yang dahsyat. Beliau menyaksikan kejadian itu dengan sangat tabah.

Lanjut ke soal nomor 26-35 => Contoh Soal Essay Pendidikan Agama Islam (PAI) Kelas XI Semester 2 K13 Beserta Jawaban Part-3

Sumber https://umar-danny.blogspot.com/

Belum ada Komentar untuk "Contoh Soal Essay Pendidikan Agama Islam (PAI) Kelas XI Semester 2 K13 Beserta Jawaban Part-2"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel