Cara Menghilangkan Plak Gigi yang Keras Secara Alami dengan Cepat

Plak Gigi merupakan bakteri yang terdapat pada gigi dimana jika bercampur dengan mineral air liur mulut anda maka akan mengeras dan timbullah yang namanya karang gigi yang berwarna kuning dan bersifat keras ini, hal ini tentu tidak bisa dibiarkan karena karang gigi sifatnya juga bisa menyebar dan dapat memproduksi bakteri dan racun yang akan dapat merusak gusi dan kesehatan gigi anda, penyebabnya sendiri beragam, mulai dari kurang rutin dalam menyikat gigi atau sudah sering menyikat gigi, tapi caranya salah sampai sembarangan dalam hal pola makan dan perawatan gigi.

 Plak Gigi merupakan bakteri yang terdapat pada gigi dimana jika bercampur dengan mineral  Cara Menghilangkan Plak Gigi yang Keras Secara Alami dengan Cepat

Pada kesempatan ini, saya akan membahas mengenai hal tersebut, yakni bagaimana sih cara menghilangkan plak gigi yang keras dan membandel secara alami dengan cepat? dan untuk anda yang sekarang mengalami plak atau karang gigi, saya sarankan ikuti tutorial dibawah ini sesegera mungkin jika tidak ingin karang gigi menjadi fatal nantinya.

# Daun Jambu Biji

Bukan hanya sebagai obat diare, daun jambu biji ini juga ternyata ampuh lho untuk mengatasi munculnya plak gigi, hal tersebut disebabkan karena daun jambu biji ini sifatnya anti inflamasi dan analgesik yang dapat mengurangi nyeri pada gusi dan juga terdapat anti-bakteri yang dapat membasmi bakteri dalam gigi atau mulut anda, lakukan langkah dibawah ini untuk cara menerapkannya:
  • Siapkan daun jambu biji secukupnya dan kunyah sampai halus
  • Setelah itu buang ampasnya dan lakukan hal tersebut sesering mungkin
  • Jangan lupa pilih daun jambu biji yang masih muda dan halus agar hasil makin maksimal


Nb: anda juga bisa memakai obat kumur gigi yang ada ekstrak daun jambu bijinya jika anda malas memakai cara alami ini.

# Kulit Jeruk

Kandungan vitamin C yang tinggi pada buah jeruk ini ampuh banget untuk mencegah pertumbuhan mikroorganisme dalam gigi sehingga bisa kita manfaatkan untuk pemutih alami pada gigi dan juga adanya kandungan limonenen yang sangat anjur untuk memecah dan menghilangkan plak gigi tanpa mengikis enamel gigi.
  • Gosokan bagian dalam kulit jeruk ke area gigi yang terdapat plaknya sebelum tidur
  • Biarkan selama semalaman penuh dan pada pagi harinya bilas kembali mulut dengan air bersih
  • Terapkan langkah diatas rutin agar plak gigi hilang dalam waktu singkat


# Teh Hitam

Bahasa gaulnya black tea, kita bisa menggunakan black tea ini untuk obat tradisional untuk menghilangkan plak gigi secara alami, karena kandungan antioksidan dan antimikroba yang ada pada black tea ini dapat mengontrol bakteri yang ada dalam mulut serta kandungan flouride yang sejatinya memang sangat dibutuhkan untuk hal kesehatan gigi.
  • Seduh kantong black tea dalam cangkir panas selama kurang lebih 5 menit sampai mendidih
  • Peraslah kantong tehnya guna melepaskan flouride yang ada
  • Nah dinginkan teh hasil peasan tasi dan minumlah atau gunakan sebagai obat kumur 

Itulah beberapa metode untuk menghilangkan plak gigi secara alami dengan cepat, alangkah baiknya anda mulai menerapkannya sekarang juga jika anda tidak ingin nantinya gigi anda dipenuhi oleh plak dan karang gigi.

Sumber https://www.artikelmateri.com/

Belum ada Komentar untuk "Cara Menghilangkan Plak Gigi yang Keras Secara Alami dengan Cepat"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel