Aplikasi Olah Nilai Kelas 6 SD/MI Tahun 2016 sesuai Juknis Ijazah 2016
Seiring berakhirnya pelaksanaan Ujian Nasional pada jenjang Sekolah Dasar/Madrasah Ibtidaiyah tentu mengharuskan Bapak/Ibu Guru untuk melakukan pengolahan Nilai untuk menentukan Nilai Akhir yang akan dicantumkan ke dalam nilai Ijazah siswa. Pengolahan Nilai Kelas 6 SD/MI bukanlah hal yang mudah karena harus memperhatikan Juknis pengolahan nilai serta memperhitungkan dan mengolah berbagai nilai siswa seperti nilai per semester, nilai rata - rata raport. nilai US dan lain - lain.
Setelah sebelumnya kami membagikan Juknis Penulisan Ijazah Tahun 2016 untuk semua jenjang pendidikan, pada kesempatan kali ini kami bagikan Aplikasi Olah Nilai Ijazah yang sudah disesuaikan dengan Juknis Penulisan Ijazah tahun 2016. Aplikasi ini tentunya sangat bermanfaat dalam membantu pengolahan Nilai Kelas 6 SD/MI. Selengkapnya aplikasi olah nilai kelas 6 SD/MI dapat Bapak/Ibu unduh pada link dibawah ini.
Aplikasi Olah Nilai ini dibuat oleh Bapak Yusep Patahuddin yang dibagikan gratis untuk membantu pengolahan Nilai Kelas VI SD/MI di sekolah Bapak/Ibu. Silahkan diunduh dan digunakan untuk memudahkan pekerjaan pengolahan nilai ijazah siswa/i kelas VI SD/MI di Sekolah masing - masing. Demikianlah postingan kali ini, selamat mengunduh dan silahkan dibagikan. Salam Pendidikan.
Sumber https://www.generasibiologi.com/
Belum ada Komentar untuk "Aplikasi Olah Nilai Kelas 6 SD/MI Tahun 2016 sesuai Juknis Ijazah 2016"
Posting Komentar