Teknik Dasar Shooting Permainan Bola Basket

Menembak adalah upaya memasukkan bola dalam basket ring untuk memperoleh angka dalam permainan. Cara shooting pada bola basket adalah sebagai berikut….

1. Tembakan satu tangan dan dua tangan
2. Tembakan sambil meloncat 

Keberhasilan melakukan shooting adalah berkonsentrasi dan memperhatikan posisi kaki, tubuh, dan tangan sebelum seudah dan selama melakukan tembakan. Secara terperinci latihan menemba/ shooting adalah sebagai berikut:

1. Tembakan satu tangan atau dua tangan

Sikap permulaan

Berdiri menghadap ke sasaran dengan dua kaki dibuka selebar bahu, Bola di pegang oleh kedua tangan, sebelum, sesudah dan, sebelum, selama dan sesudah bola dipegang diatas kepala, siku ditekuk kira-kira 90 derajat. 

Gerakan

Tembakan dimulai dengan meluruskan tungkai yang diikuti badan dan lengan ke atas diakhiri dengan lecutan pergelangan tangan. Tembakan dimulai saat tangan mencapai jangkauan ketinggian tertinggi bola, baru dilepaskan dengan tembakan menggunakan satu tangan atau dua tangan.

2. Menembak sambil meloncat

Menembak sambil meloncat sering disebut dengan istilah jump shoot. Cara melakukan tembakan adalah dengan cara sebagai berikut:

Sikap Permulaan
Berdiri menghadap kearah sasaran, kedua lutut ditekuk dan badan condong ke depan. Kedua tangan memegang bola di depan dada.

Gerakan

Tembakan diawali dengan tolakan kedua kaki. Beramaan dengan mengangkat tangan ke atas depan. Pada saat kedua lengan mencapai titik jangkauan tertinggi bola ditembakkan dengan melecutkan pergelangan tangan.


Sumber https://www.olahragakesehatanjasmani.com/

Belum ada Komentar untuk "Teknik Dasar Shooting Permainan Bola Basket"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel